Kadis Ir. Sumarno Hadiri dan Saksikan ASN dan Non ASN Distan Tuba Divaksinasi Covid-19
(Mediajagoan.com)Tulangbawang Lampung – Pada Hari Rabu 17 Maret 2021, Kadistan Tuba Ir, Sumarno, M.P. Hadiri Sa’at Pegawai Dinas Pertanian Tulang Bawang Divaksinasi Covid-19 di Puskesmas Menggala. Jum’at (25-03-2021).
Kepada awak media Selaku Kadistan Tuba Ir. Sumarno, M.P. Mengatakan, Program Vaksinasi Covid-19 yang di gelontorkan Pemerintah pusat wajib dilakukan Karena Vaksinasi Covid-19 bagi ASN Pelayan Publik merupakan bentuk perlindungan dari Pemerintah bagi aparatur negara yang bekerja setiap hari berinteraksi dengan masyarakat dalam rangka tugas melayani masyarakat, Tak terkecuali bagi ASN dan Non ASN Dinas Pertanian Kabupaten Tulang Bawang, Kata Kadis.
Lanjutnya, Sebanyak 39 orang ASN dan Non ASN Dinas Pertanian mengikuti Vaksinasi Tahap I tersebut, Bahkan Beberapa pegawai juga ditunda vaksinasinya karena tidak memenuhi kriteria untuk divaksin seperti memiliki gula darah, tekanan darah yang tidak normal, atau faktor lainnya sesuai persyaratan vaksinasi yang ditentukan oleh petugas, Kata Sumarno.
Diketahui, Sebelumnya beberapa ASN Penyuluh Pertanian juga telah menerima vaksinasi Covid 19 di Puskesmas wilayah kerja penyuluh pertanian masing-masing, Seperti penyuluh yang berdomisili atau bekerja di Kecamatan Penawartama mendapatkan vaksinasi di Puskesmas Penawartama, juga penyuluh pertanian Banjar Baru pun mendapatkan vaksinasi di Puskesmas Banjar Baru.
Kepala Dinas berharap dengan telah divaksinnya pegawai Dinas Pertanian dapat meningkatkan imun tubuh, sehingga dapat meningkatkan kinerja dalam melaksanakan tugas sebagai pelayan publik.
“semoga saja dengan divaksinasi menambah kekuatan imun tubuh, agar supaya kinerja pelayanan publik di dinas pertanian sesuai dengan harapan,” tutup sumarno.(Rdk)