Peringatan Hari Ibu, Maxim Apresiasi Ketangguhan Pengemudi Perempuan di Lampung

(Mediajagoan.com) Bandar Lampung–Dalam rangka memperingati Hari Ibu pada 22 desember 2025, Maxim Indonesia memberikan apresiasi kepada  pengemudi perempuan di Kota Bandar Lampung.

Adapun apresiasi ini adalah  bentuk penghormatan kepada para ibu yang menjalani peran ganda, tidak hanya sebagai pengurus rumah tangga, tetapi juga sebagai penopang utama perekonomian keluarga di tengah berbagai tantangan kehidupan, Jum’at (26-12-2025).

Apresiasi pertama untuk perjuangan Susanti, yang bekerja keras sebagai pengemudi Maxim demi memenuhi kebutuhan keluarganya setelah sang suami mengalami sakit dan tidak lagi dapat bekerja secara optimal. Sejak itu, Susanti mengambil peran sebagai tulang punggung keluarga. Setiap hari ia turun ke jalan dengan tekad kuat agar kebutuhan rumah tangga tetap terpenuhi.

Baginya, menjadi pengemudi bukan sekadar pekerjaan, melainkan bentuk tanggung jawab dan pengabdian kepada keluarga.

“Saya harus tetap jalan karena keluarga masih butuh makan dan biaya sehari-hari. Selama saya sehat dan bisa kerja, saya akan terus berusaha.” Cetus Susanti.

Apresiasi juga kepada Yulia Vasil Yevna, yang memilih bekerja sebagai pengemudi Maxim demi mencukupi kebutuhan pendidikan anak-anaknya serta kebutuhan sehari-hari keluarga. Dengan penghasilan yang diperoleh, Yulia berusaha memastikan anak-anaknya tetap dapat bersekolah dengan baik.

“Saya kerja supaya anak-anak tetap bisa sekolah dan kebutuhannya terpenuhi. Walaupun capek, saya senang karena bisa bantu masa depan mereka,” Ungkap Yulia.

Menjalani Pekerjaan ini memberinya ruang untuk tetap dekat dengan keluarga sekaligus berkontribusi secara nyata terhadap perekonomian rumah tangga.

Para pengemudi perempuan di Bandar Lampung menyambut apresiasi Hari Ibu ini dengan penuh rasa syukur. Bagi mereka, perhatian yang diberikan Maxim menjadi penyemangat untuk terus bertahan dan bekerja di tengah rutinitas yang penuh tantangan.

Melalui momentum Hari Ibu ini, Maxim berharap dapat terus memberikan dukungan dan apresiasi kepada para pengemudi perempuan di Bandar Lampung. Maxim meyakini bahwa para ibu pengemudi bukan hanya mitra dijalan, tetapi juga sosok tangguh yang menjadi pilar utama dalam menjaga kesejahteraan dan masa depan keluarga mereka.

Kita harapkan Semoga saja perempuan tangguh dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga mereka berhasil sukses menggapai harapan harapan ke depan.( wr)

 

Sumber : Rls

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *