Berita TerkiniTulang Bawang

Ketua DPD Partai PSI Jeffry Pranata Daftarkan 40 Bacaleg Ke KPU Tulang Bawang

(Mediajagoan.com)Tulang Bawang Lampung- Ketua DPD Jeffry Pranata Partai Solidaritas Indonesia (PSI) resmi mendaftarkan 40 bakal calon legislatif (bacaleg) ke komisi Pemilihan Umum (KPU) Tulang Bawang.

Ketua DPD Bersama pengurus dan para caleq tiba di KPU Sekitar pukul 15.00 wib untuk menyerahkan berkas bacaleq di semua daerah pemilihan (Dapil) Di kabupaten Tulang Bawang, kehadiran Ketua DPD Beserta Jajaran di terima Dengan Baik oleh ketua KPU Tulang Bawang.

Partai PSI telah mendafatarkan 40 bacaleg.
“Hari ini kami mendaftarkan 40 bacaleg yang siap melanjutkan kerja-kerja baik dari pemerintahan ujar Ketua DPD PSI, Jeffry Pranata, dalam konferensi pers di KPU, Sabtu (13/5/2023).

Ketua DPD PSI Jeffry Pranata mengatakan, berkas Bacaleg di seluruh Dapil sudah lengkap dan telah diserahkan ke KPU. “Dari Partai PSI di semua Dapil terisi semua, baik Bacaleg yang laki maupun perempuan,” katanya usai menyerahkan berkas Bacaleg kepada KPU.

saya ucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran KPU, Serta para pengurus Partai Persatuan Solidaritas Indonesia (PSI), banyak sekali ucapkan puji sukur kepada Allah SWT, yang telah memberikan kita kesehatan sampai saat ini,” ucapnya.(Rudi_H)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *