Lembaga LMP Tuba Adakan Rakor Persiapan Pelantikan, Ketua Harry Katakan Ini
(Mediajagoan.com) Tulangbawang Lampung- Markas Cabang (Maca) Laskar Merah Putih (LMP) Kabupaten Tulangbawang, Provinsi Lampung, melakukan rapat koordinasi perdana dalam rangka rencana pelantikan pengurus Kabupaten dan penyusunan program kerja serta mempererat jalinan silaturrahmi.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Kantor Maca LMP, yang bertempat di Jalan Cemara, Lingkungan Gunung Sakti, Kelurahan Menggala Selatan, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulangbawang, Selasa (04/01/2021) Kemarin.
Ketua Maca LMP Kabupaten Tulangbawang Harry Oktavia, SH mengatakan, keberadaan Maca LMP Kabupaten Tulangbawang berdasarkan atas pemberian mandat pembentukan kepengurusan di Tulangbawang, terhadap dirinya sebagai Ketua, Sekretaris dan Bendahara.
“Surat Mandat diberikan langsung oleh Ketua Markas Daerah (Mada) Provinsi Lampung Budi Indarto,ST,” kata Bang Harry sapaan akrab Ketua Maca LMP Tulangbawang.
Atas dasar surat mandat tersebut, lanjut Bang Harry, dirinya diberi tugas untuk membentuk organisasi yang bermitra dengan Pemerintah, TNI dan Polri dengan konsep menjaga keutuhan NKRI.
Adapun dengan keberadaan LMP, Ketua Maca LMP Tulangbawang, berharap bisa membantu tugas Pemerintah, membantu stabilitas keamanan dan ekonomi di Kabupaten berjuluk Sai Bumi Nengah Nyappur, sehingga bisa mengsukseskan 25 program unggulan Bupati Tulangbawang Dr. Hj. Winarti SSE MH, dalam balutan Bergerak Melayani Warga (BMW), demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan daerah.
“Saya terus mengharapkan dukungan dan sinergi para pengurus LMP agar bisa membantu Pemerintah untuk mensukseskan bebagai program unggulan Bupati Tulangbawang, yaitu 25 program BMW, juga untuk mendorong peningkatan kesejahteraan dan kemajuan masyarakat Tulangbawang,” pungkasnya Bang Harry. (slm)